Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Singapore Open 2023] Anthony Ginting Sukses Pertahankan Gelar
11 Juni 2023
[Singapore Open 2023] Anthony Ginting Sukses Pertahankan Gelar
 
 

Tunggal putra andalan Indonesoa, Anthony Sinisuka Ginting sukses mempertahankan gelarnya di Singapore Open. Anthony merebut gelar juara dengan mengalahkan Anders Antonsesn (Denmark) melalui dua game langsung 21-16, 21-13, Minggu (11/6).

Capaian ini merupakan final ketiga dan gelar kedua buat Anthony di Singapore Open. Tahun 2019, Anthony finis sebagai runner up. Kemudian di 2022 dan 2023 sukses menduduki podium juara.

“Saya seperti main di rumah sendiri. Dari masuk lapangan sudah di-support penonton. Terima kasih dan bersyukur atas dukungannya. Saya selalu merasa senang setiap datang ke Singapura,” kata Anthony dalam keterangan PBSI.

“Perbedaan dengan gelar juara tahun lalu, cuma di perbedaan di lawan saja. Tahun lalu saya lawan Kodai Naraoka. Rasanya hampir sama, cuma saya harus tetap menyiapkan strategi yang berbeda. Soal apa tahun ini lebih mudah, rasanya sama saja,” lanjutnya.

Anthony mengaku laga final kali ini berhasil ia kontrol dengan baik. Sejak game pertama dimulai, Anthony membuat Antonsen tak berkutik. Setelah menang di game pembuka, Anthony mengatakan lebih tenang dan yakin dalam merebut kemenangannya.

“Pada game pertama saya bisa mengontrol dan lawan tak berkembang. Memang di awal-awal game, lawan lebih agresif. Saya sempat ikut irama lawan dan kurang tenang. Tetapi setelah itu, saya bisa mengembangkan permainan dan lebih leluasa. Keberhasilan di game pertama, tentu makin membuat saya bisa lebih tenang. Di game kedua, permainan saya bisa keluar semua. Saya bisa lebih tenang dan yakin,” ujar Anthony.

Sukses menjadi juara di Singapura, Anthony tak mau cepat puas. Ia mengatakan akan terus meningkatkan kemampuannya dan merebut gelar-gelar lainnya.

“Senang bisa juara, tetapi ini tentu bukan pencapaian yang mudah. Masih ada yang harus dikejar. Lawan tentu juga banyak masih ingin mengalahkan saya. Masih ada yang harus ditingkatkan,” kata atlet besutan klub SGS PLN Bandung ini.

“Gelar ini saya persembahkan kepada keluarga, mama, papa, PBSI, pelatih, tim tunggal putra, tim yang selalu latihan bareng sejak di Jakarta. Saya hari ini bisa membawa hasil yang positif,” tutup Anthony. (NAF)