Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Kapolri Cup Badminton Championships 2024] Lima Ganda Pemula Putri Belum Temui Hambatan
23 Juli 2024
[Kapolri Cup Badminton Championships 2024] Lima Ganda Pemula Putri Belum Temui Hambatan
 
 

Lima ganda pemula putri PB Djarum belum menemui hambatan di laga pembuka Kapolri Cup Badminton Championships 2024, yang berlangsung pada Selasa (23/7) di GOR Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Rawamangun, Jakarta Timur.

Di antara kelimanya, Bunga Kirana Larasati/Wilia Renasya menjadi satu-satunya wakil yang dipaksa langsung bekerja keras dalam tiga game. Berhadapan dengan Nur Fakhira Saputra/Tantra Nazwa Sacyla (Jaya Raya Jakarta), Bunga/Wilia terpaksa merelakan game pertama mereka setelah kalah tipis 18-21. Namun pasangan ini akhirnya berhasil merebut dua game terakhir dengan skor meyakinkan 21-14, 21-11.

Sementara itu, unggulan ketujuh asal klub PB Djarum, Adinta Haura Ghassani/Shafira Atha Azzalia juga berhasil melangkah ke 16 besar.

Adinta/Shafira melaju seusai menumbangkan pasangan asal klub Jaya Raya Jakarta, Divianty Piay/Majesti Trixshe Prayitno dengan skor ketat 23-21, 22-20.

Duet Adinta/Shafira mengaku, laganya kali ini tidak mudah untuk mereka amankan. Sebab Divianty/Majesti memberikan perlawanan sengit sepanjang laga. Namun setelah bermain lebih tenang, Adinta/Shafira akhirnya bisa menang dua game langsung dalam tempo 45 menit.

“Tentu bermain di turnamen Kapolri Cup Badminton Championships 2024 tidak mudah karena lawan juga mempersiapkan diri dengan baik. Mengingat gengsi di turnamen ini tinggi, kami mau fokus pada setiap babaknya,” ujar Adinta.

Dengan kemenangan ini pasangan Adinta/Shafira akan menghadapi pasangan asal Altrec dan Arista Semarang, yaitu Gabrielle Bernice Nugroho Supriyadi/Syaikha Gendis Putri Setiawan.

Pada laga sebelumnya Gabrielle/Syaikha mengalahkan pasangan asal klub Taqi Arena Badminton Academy, Bernessa Nadea Dharmawan/Sherly Cahaya Putri dengan skor  21-12, 21-16.

“Atmosfer Kapolri Cup Badminton Championships 2024 terlihat sangat berbeda dengan turnamen lainnya. Kami merasa di sini sangat bergengsi sehingga kami tidak boleh lengah karena lawan setiap babaknya pasti tangguh,” ujar Adinta.

Di paruh undian atas, pasangan PB Djarum, Calista Fakasyiffa Putri/Regina Puspasari mengalahkan Anggi Setia/Chenta Delsyifa Pranoto (Pelatkot Tangerang Selatan) dengan skor 21-12, 21-14. Mereka kemudian akan menantang unggulan pertama, Berlian Indah Pinastika/Malika Nur Aqilah (Exist Badminton Club).

Selanjutnya, unggulan dua besutan klub PB Djarum, Aqelatul Amaliyah Rahma/Nur Hafidzah Afifah juga berhasil membukukan kemenangan. Keduanya lolos usai membukukan poin 21-11, 21-18 atas Alvira Adelia Putri/Birahmatika Astagisu (Jaya Raya Jakarta).

Terakhir, ada Catherine Caroline Sumual yang berpasangan dengan pemain PB Talenta, Hillary Lilyana Supit, juga sukses memastikan kemenangan atas Ajeng Geulis Nur Rahmah/Janeeta Nur Sabrina Sentosa (Jaya Raya Hafana Academy). Catherine/Hillary menang dua game langsung dengan skor 21-15, 21-18. (NAF)