Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Piala Thomas & Uber 2024] Ester Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Jepang
01 Mei 2024
[Piala Thomas & Uber 2024] Ester Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Jepang
 
 

Tim Uber Indonesia sementara tertinggal poin menjadi 1-2, setelah Ester Nurumi Tri Wardoyo yang turun di partai ketiga babak penyisihan Grup C Piala Uber 2024, mengalami kekalahan. Ester gagal mengatasi permainan atlet Jepang, Aya Ohori dan kalah 21-14, 20-22, 18-21.

“Saya rasa permainan saya hari ini cukup keluar tapi sayang memang belum berhasil menang. Ada beberapa kesalahan yang saya lakukan sementara lawan lebih matang, dia sempat tertekan tapi akhirnya bisa keluar dari situasi tersebut,” ungkap Ester ditemui usai laganya.

Ester sebenarnya sudah tampil baik di game pertamanya. Ia berhasil menguasai permainan dan membuat Aya kesulitan di lapangan. Memasuki game kedua, pertandingan berjalan lebih ketat dari sebelumnya.

Di poin tua, Ester memimpin poin dengan 18-16 dan 20-18. Sayang setelah itu, Ester tak berhasil menjaga penampilannya untuk merebut kemenangan. Ester akhirnya kalah 20-22 di game kedua.

“Di poin-poin kritis game ketiga, fokus saya kurang tahan jadi satu poin saya bisa dapat pola yang saya mau tapi setelah itu hilang. Tidak stabil dengan permainannya. Aya Ohori adalah pemain dengan tipe menyerang, saya coba mengimbangi kecepatannya tadi,” lanjut Ester.

“Ke depannya saya harus meningkatkan level fokus saya dan harus bisa lebih tenang, tidak terburu-buru,” ucapnya.

Dengan hasil ini, Indonesia kini berharap kepada Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose untuk memperpanjang napas dan menyamakan kedudukan. Meilysa/Rachel akan berhadapan dengan Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto. (NAF)