Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Junior Grand Prix Gold 2018] Target Hafizi/Mia Lolos ke Babak Tiga
03 April 2018
[Junior Grand Prix Gold 2018] Target Hafizi/Mia Lolos ke Babak Tiga
 
 

Jika rekan-rekannya di PB Djarum memiliki target menjadi juara atau masuk ke semifinal di kejuaraan Junior Grand Prix Gold 2018 ini. Namun berbeda dengan pasangan ganda campuran U19 yang satu ini, pasalnya Muhammad Nur Hafizi/Mia Dian Nurlia menargetkan lolos ke babak tiga.

Menurut pengakuan Hafizi dan Mia bahwa target mereka bukan karena tidak ada kesempatan lolos ke babak tiga, melainkan karena di babak ke dua yang akan berlangsung Rabu (4/4) di GOR PB Jaya Raya Bintaro, mereka berjumpa dengan rekan satu klubnya Naufal Ligo Saufik/Ayu Gary Luna Maharani.

Baca juga: [Junior Grand Prix Gold 2018] Ikhsan Tak Hanya Cari Gelar

Pastinya ramai, tidak mau kalah dan pasti seru di pertandingan nanti. Kesempatan sampai semifinal ada, tapi kita tidak mau memikirkan terlalu jauh. Kita mau bermain sebaik mungkin. Makanya target kita tidak muluk-muluk, lewati pertandingan besok dengan meraih kemenangan sudah cukup,” ujar Hafizi.

Pada pertandingan babak pertama, Selasa (3/4), Hafizi/Mia berhasil mengalahkan pasangan asal Singapura Han Zhuo Toh/Zhi Rui Bernice Lim dalam durasi 30 menit. Hafizi/Mia pun menang dua game langsung 21-10 dan 22-20.

Main sudah enak, hanya di game kedua kita mencoba dengan merubah pola permain tadi. Tadi ceweknya (Zhi) mainnya bagus dan agresif. Kuncinya sih, kita main cepat tadi.” tutup Hafizi dan Mia. (ds)

Baca juga: [Junior Grand Prix Gold 2018] Kejuaraan Junior GP Gold 2018 Resmi Dipertandingkan