GOR Amongrogo bergemuruh saat Alberto Alvin Yulianto berhasil meraih angka terakhirnya di babak ketiga Blibli.com Yonex-Sunrise BWF World Junior Championships (WJC) 2017 pada Selasa (17/10) sore.
Berhadapan denganBai Yupeng, atlet yang akrab disapa Alvin itu berhasil menekan sejak pertandingan dimulai. Unggul 11-8 di interval, Alvin berhasil unggul jauh 16-11. Sempat terbawa permainan lawan dan skor berubah tipis menjadi 16-14, Alvin kembali bisa memegang kendali permainan. Sempat membuat game point di kedudukan 20-16, Alvin akhirnya bisa menutup laga dengan 21-19 setelah smes Bai meninggalkan lapangan.
Memasuki game kedua, Alvin terlihat tertekan di paruh awal oleh pemain Tiongkok itu. Ia tertinggal 7-11 di interval. Namun Alvin kembali berhasil mendominasi permainan. Ia sukses meraih tujuh poin beruntun untuk balik unggul 19-15. Sempat unggul 20-18, Alvin baru bisa menutup pertandingan setelah adu setting 24-22.
Baca juga: [BWF World Junior Championships 2017] Ini Dia Atlet Termuda dari India
“Saya tadi berani mengubah pola permainan di game kedua, biasanya terlalu hati-hati. Saya nyoba untuk lebih berani di depan net dan itu berhasil,” ujar Alvin usai laga.
“Saya memang sempat melihat permainan dia, tapi di lapangan juga saya melihat bagaimana cara dia bermain,” lanjutnya.
Di babak keempat yang akan digelar besok (18/10) Alvin akan berhadapan dengan Cristian Savin, unggulan 10 asal Moldova.
“Saya pernah melihat permainan dia tahun 2015 lalu kalau tidak salah di Jakarta, waktu itu permianan dia biasa, tetapi memang bola atas dia bagus. Besok saya harus lebih siap,” pungkas Alvin.
Langkah Alvin ke babak keempat berhasil diikuti oleh Muhammad Rehan Diaz. Berhadapan dengan wakil Singapura, Ruishen Jethro Tan, Diaz berhasil menang dengan 21-10, 16-21 dan 21-12. Sayang, langkah Alvin dan Diaz gagal diikuti oleh Ikhsan Imanuel Leonardo Rumbay dan Gatjra Piliang Fiqihilahi Cupu. Ikhsan kalah dari Takuma Obayashi dari Jepang dengan 21-16, 19-21 dan 17-21. Sementara Gatjra harus mengakui keunggulan unggulan dua dari India, Lakshya Sen dengan 15-21 dan 19-21. (RI)