Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Macau Open Grand Prix Gold 2012] Ganda Campuran Berpeluang Besar Raih Gelar
29 November 2012
[Macau Open Grand Prix Gold 2012] Ganda Campuran Berpeluang Besar Raih Gelar
 
 

Sumber foto (1): pb-pbsi.org

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang rehat pekan lalu dan tidak turun di ajang Hong Kong Open Super Series 2012 datang ke Macau Open Grand Prix Gold 2012 sebagai unggulan pertama. Mereka pun berhasil melalui babak pertama tanpa mengalami banyak kesulitan. Bermain melawan ganda campuran Rusia Vitalij Durkin/Nina Vislova mereka sempat dibuat repot di game pertama dan baru menyelesaikannya dengan skor cukup tipis 21-18, sedangkan di game kedua mereka menang telak 21-8.

Di babak kedua, Tontowi/Liliyana akan berhadapan dengan ganda Malaysia Tan Aik Quan/Lai Pei Jing. Pasangan negeri jiran itu  lolos ke babak kedua dengan mengalahkan Yi Liu/Thng Ting Ting asal Singapura dengan 20-22, 21-19, 21-18. Diatas kertas, Tontowi/Liliyana unggul jauh. Penghuni rangking 2 ini akan menghadang peringkat 38 dunia. Tentu sebuah perbedaan ranking yang cukup mencolok. Ditambah Tontowi/Liliyana sudah mengantongi satu kemenangan atas mereka yakni di ajang Malaysia Grand Prix Gold 2011 lalu dimana mereka menang 21-13, 21-13.

Macau Open Grand Prix Gold 2012 kali ini pun membuka kesempatan besar bagi Tontowi/Liliyana untuk menambah pundi-pundi gelar mereka di penghujung tahun ini. Menjadi unggulan teratas, dengan semua lawan yang diatas kertas berada dibawah mereka tentu menjadi sebuah keuntungan agar bisa menunjukkan yang terbaik di lapangan.

Jika terus lolos, Tontowi/Liliyana akan berhadapan dengan pemenang Wang Chi Lin/Pai Hsiao Mai dari Taipei dengan Tarun Kona/Ashwini Ponnapa dari India. Sementara di babak semifinal, mereka kemungkinan besar akan bersua dengan unggulan empat asal Singapura, Danny Bawa Chrisnanta/Yu Yan Vanessa Neo atau ganda China Jiaming Tao/Tang Jinhua.


Sedang di papan bawah Indonesia berkesempatan memiliki satu partai semi final sesama Indonesia, Muhammad Rijal/Debby Susanto dan Riky Widianto/Richi Dilli Puspita memiliki kesempatan untuk membuat salah satu partai menjadi Indonesian semifinal. Rijal/Debby sendiri masih terus melaju usai menundukkan Chen Hung Ling/Wu Ti Jung dengan 23-21, 19-21, dan 21-15.

Sementara Riky/Richi yang diunggulkan ditempat keenam berhasil melalui laga perdana mereka dengan 16-21, 21-13, 21-15 atas Chan Yun Lung/Tse Ying Tsuet. Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam akan menjadi kandidat kuat yang akan mereka hadapi di babak perempat final jika pasangan Thailand ini mampu mengatasi Shin Baek Cheol/Eom Hye Won, dan Riky/Richi memenangkan duel melawan Lunev Sergey/Dimova Evgina dari Russia.

Sedangkan dua wakil Indonesia lainnya langsung terhenti, yakni Markis Kido/Pia Zebadiah dan Alfian Eko Prasetya/Gloria Emanuelle Widjaja. (IR)