Gelar ganda pemula putri Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Riau Open 2018 sudah dipastikan akan dibawa pulang oleh putri-putri PB Djarum. Dua wakil PB Djarum berhasil mengantongi kemenangan di laga semifinal yang digelar pada Jum’at (27/4) malam.
Kemenangan pertama berhasil dicuri oleh Febi Setianingrum/Mikala Kani. Berjumpa dengan sesama atlet PB Djarum, Febi/Mikala berhasil menang 22-20 dan 21-12 atas Apik Sukma Sarasmita/Puspa Rosalia Damayanti.
Kemenangan Febi/Mikala berhasil diikuti oleh Jessica Maya Rimawardani/Nethania Irawan. Berhadapan dengan wakil Exist Jakarta, Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose, Jessica/Nethani berhasil menang dengan 21-19 dan 21-16 dalam tempo 41 menit.
“Selama pertandingan kami mencoba untuk terus menekan lawan dari awal. Kami berusaha untuk terus mencuri langkah, dan menjaga bola di depan net,” ujar Jessica usai laga.
Menghadapi laga final, Jessica/Nethani bertekad untuk bisa menghentikan Febi/Mikala yang berhasil menjadi juara di Walikota Cirebon Open, USM Flypower Open dan Junior Grand Prix Gold 2018.
Baca juga: [Djarum Sirnas Riau Open 2018] Fajar Raih Tiket Final Pertamanya
“Inginnya bisa juara, dan menghentikan mereka,” ujar Jessica singkat.
“Febi bagus di depan net. Dia pintar mengolah bola, jadi Mikala sudah tinggal mematikan dari belakang. Tapi di pertandingan besok kami ingin bisa juara, karena di dua pertandingan sebelumnya kami selalu kalah dari mereka,” pungkas Nethania.
Pasangan Jessica/Nethania sendiri merupakan juara di Djarum Sirnas seri pertama yang digelar di Purwokerto bulan Maret lalu. Kini mereka pun berambisi untuk melengkapi gelar seri Djarum Sirnas mereka.
Sayang, langkah dua ganda pemula putri PB Djarum gagal diikuti oleh wakil di nomor ganda pemula putra. Dua wakil PB Djarum dipaksa mengakui keunggulan lawan masing-masing. Marwan Faza/Muhammad Rayhan Nur Fadillah harus mengakui keunggulan Exist Jakarta, Deandra Ikhsan Gunawan/Zaidan Arrafi Awal Nabawi dengan 19-21, 21-14 dan 19-21.
Sementara pasangan Carlo Syah Gumilar/Muh Putra Erwiansyah harus menyerah di tangan Ahmad Sasfariansyah Siregar/Muhammad Halim As Sidiq dari Victory Bogor dengan 19-21, 21-19 dan 17-21. (RI)
Baca juga: [Djarum Sirnas Riau Open 2018] Ke Final, Sheila Tantang Unggulan Teratas